Minggu, 28 November 2010

Asal-usul nama saya.

Halo semuanya!! kenalkan nama saya Liyu Mina Febri, tapi karna kesalahan tukang ketik di akte kelahiran tertulis Liyumina Febri, padahal saya lebih suka jika si Liyu dan si Mina dipisah.. Hehe
Lagipula 2 kata itukan emang memiliki arti yang terpisah.. Pada penasaran gak arti dari nama saya? Wlopun gk ada yg penasaran, saya mau ngejelasin deh, inikan blog saya, trserah saya dong..Weekk.. :p
Bgini ceritanya, Liyu Mina Febri itu merupakan campuran 3 istilah, Liyu, Mina dan Febri.. Liyu itu dalam bahasa Lampung artinya lewat, Mina berarti Terowongan Mina di Arab Saudi,
Berikut ini adalah gambar dari terowongan mina:

Lalu, Febri adalah bulan Februari, bulan kelahiran saya.. Jika disimpulkan, nama saya memiliki arti, Lewat Terowongan Mina pada Bulan Februari, lalu apa hubungannya nama tersebut dengan diri saya??
Saya ceritain deh, sekitar tahun 1990, mama saya menunaikan ibadah haji.. Sebelum berangkat, mama sudah men-check kesehatan dan pada waktu dicek, kandungan mama berstatus negatif, akhirnya berangkatlah mama ke Arab Saudi untuk menunaikan Ibadah haji..
Nah, pada saat mama berangkat naik haji, terjadilah suatu peristiwa besar yg lebih terkenal dengan sebutan TRAGEDI MINA (kayak judul sinteron aja ya, haha).. FYI: Tragedi Mina merupakan tragedi yang terjadi akibat terperangkapnya jema'ah haji di terowongan mina, jadi jema'ah yang mau keluar bertabrakan dengan jema'ah yang mau masuk. Dan tragedi tahun 1990 merupakan tragedi dengan jumlah korban tewas terbanyak, yaitu sebanyak 1426 jema'ah dan umumnya berasal dari Asia (termasuk Indonesia). Ini ni foto korban dari TRAGEDI MINA:


Mama saya merupakan sedikit dari korban yang selamat pada tragedi itu. Lalu, pada saat di Mekkah, mama sudah merasakan ada sesuatu yang tidak enak dengan perutnya (kayak gejala orang hamil gitu deh). Sepulang ke Indonesia, mama langsung memeriksakan dirinya ke Dokter Kandungan, eh ternyata terdeteksi ada calon bayi ganteng di perut mama. :D
Kata dokter, kemungkinan pengecekan kandungan yg dilakukan sebelum mama naik haji itu kurang akurat untuk mendeteksi calon bayi ganteng yang ada di perut mama. :)
Dan untuk mengenang TRAGEDI MINA tersebut, diberikanlah nama Liyu Mina Febri kepada bayi ganteng yang lahir pada tanggal 19 Februari 1991. :)
Dan sekarang bayi ganteng tersebut sudah bertransformasi menjadi pria ganteng. Haha

Oh iya, ini merupakan blog ke-3 yang pernah saya buat, dimana 2 blog lainnya sudah tidak terurus sekarang karena lupa password.. :hammer:
Blog ini tidak mau saya publikasikan, kalaupun ada yang membaca berarti orang tersebut lagi hoki karena telah membaca tulisan orang ganteng ini. :p

Tidak ada komentar:

Posting Komentar